Biro Teknologi Informasi

Profil

Universitas Muhammadiyah Surakarta memiliki visi bahwa “pada tahun 2029, Universitas Muhammadiyah Surakarta menjadi Pusat Pendidikan dan Pengembangan IPTEKS yang Islami dan memberi arah perubahan”. Pencapaian visi tersebut akan lebih cepat terealisasikan dengan dukungan teknologi informasi dan sumber daya manusia yang kompeten. Oleh karena itu Biro Teknologi Informasi Universitas Muhammadiyah Surakarta berperan dalam menyediakan atau menyiapkan teknologi informasi yang sesuai dengan kebutuhan lembaga. Biro Teknologi Informasi turut pula berperan dalam meningkatkan kompetensi personil yang terlibat dalam penyediaan teknologi informasi. Selain itu, diperlukan upaya agar sumber daya manusia di UMS memiliki tingkat pengetahuan yang cukup terhadap teknologi informasi, dan dapat memanfaatkan teknologi informasi secara proporsional dalam memperlancar pekerjaannya.

Untuk memenuhi peran strategis Biro Teknologi Informasi dalam pencapaian visi UMS, maka Biro Teknologi Informasi memaparkannya dalam bentuk Visi, Misi dan Tujuan sebagai berikut:

Visi

Menjadi lembaga yang unggul dalam menyediakan dan memelihara konektivitas, data dan sistem informasi dalam mendukung pencapaian visi UMS 2029.

Misi

  1. Memperkuat infrastruktur teknologi informasi dan manajemen pengelolaannya untuk konektivitas yang tinggi
  2. Mengembangkan dan mengelola sistem pemeliharaan data untuk menjamin ketersediaan data
  3. Melakukan dan mengarahkan pengembangan sistem informasi dengan menjaga integritas sistem dan data, baik untuk mendukung catur dharma maupun pengambilan keputusan eksekutif
  4. Mengembangkan dan memelihara website Universitas, Fakultas dan Program studi

Tujuan

  1. Menyediakan koneksi antara pengguna dan sumber informasi
  2. Mengembangkan sistem informasi yang terintegrasi dan mengintegrasikan sistem informasi yang ada
  3. Mengembangkan dan memelihara website Universitas beserta kontennya
  4. Mengembangkan dan memelihara website Fakultas, Program Studi dan Lembaga
  5. Menyediakan data dan informasi untuk pengambilan keputusan eksekutif
  6. Mengupayakan ketersediaan data melalui sistem keamanan, backup dan disaster recovery
  7. Mengembangkan/mendapatkan teknologi informasi untuk mendukung catur dharma UMS